How’s life – RK Creative

Standar

tema buku tahunan rkcreative merchandise produk tahun 2019

Seorang sahabat pernah berkata bahwa hidup ini adalah tentang pintu, beberapa hal yang kita jumpai sehari-hari dapatkah disebut sebagai pintu? Teman kerja, pasangan, istri, klien pertama kita, smartphone, notebook, buku tahunan, uang recehan dalam saku atau hal kecil lainnya mungkinkah kita sebut sebagai pintu? Kapan kalian pertama kali bertemu dengan mereka, pernahkah terpikir saat pertama jumpa bahwa mereka akan menjadi seseorang atau sesuatu yang sangat penting dan berharga dalam perjalanan hidup kalian? Ya, mungkin itulah yang disebut pintu. Sebuah ‘pintu’ menuju ruang masa depan-mu. Memang terdengar metaforis, tapi adapun istilah lainnya seprti pintu-pintu menuju Tuhan. Padahal, Tuhan lebih dekat dari urat nadi seseorang. Dalam wacana politik juga sering terdengar ungkapan pintu masuk ke istana dalam arti literer maupun metaforis.

Namun seringkali pintu susah terbuka atau mungkin terkunci, tentu saja akan sangat menyusahkan bagi yang di dalam ataupun yang diluar, dan satu hal kecil dalam kehidupan kita sehari-hari ternyata dapat menjadi kunci dari pintu-pintu kehidupan kita, kebiasaan untuk mulai menyapa adalah kunci terbaik.

Apa kabar, hi, hello, how’s life, assalamualaikum, dan sangat banyak jenis sapaan lainnya akan menjadi kunci terbaik dari pintu ruang masa depan yang sama sekali tidak terbayangkan hari ini, kunci yang akan membuka begitu banyak hal baru dalam hidup kita, kunci untuk memecah keheningan, kunci untuk menuju ruang kemungkinan yang tak terbatas.

How’s life akan menjadi tema utama dalam project produk merchandising buku tahunan RK Creative tahun 2019 ini, How’s life adalah kunci pembuka untuk ruang perubahan dan pembaharuan demi pelayanan dan kualitas produk yang lebih baik.

 

Salam hangat dari Bandung.

 

—— Buku Tahunan Sekolah ——

Open hours : Monday – Saturday (09 AM – 7 PM)

Office. Jl. Jupiter X Blok. H-2 No. 7 & 10 Bandung 40286 (Belakang Metro Indah Mall / MIM)

Workshop. Ruko Metro Indah Mall Blok. I – 3 Bandung

Phone. (022) 756 6851 / 0856 225 9852 (fast response)

WA. 08562259852

Line. nugrahafahrizal

T. @rkforcreative – FB. Rumahkayu Indonesia Artwork

IG. @rkcbdg

www.rkforcreative.com

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.